Khasiat Tanaman Belimbing Tanah (Oxalis barrelieri L.)

Khasiat Tanaman Belimbing Tanah (Oxalis barrelieri L.)

Tanaman Belimbing Tanah


Belimbing tanah dapat hidup liar di kawasan lembah, di tanah yang lembap dan di padang penggembalaan. Ciri morfologi tumbuhan herba yang kecil ini mempunyai batang berwarna hijau. Tingginya dapat mencapai 0,5 m. Daunnya majemuk berjumlah tiga helai dengan anak daun berbentuk bulat. Bunga berwarna ungu keputihan. Buahnya kecil berwarna hijau hingga hitam, dan rasanya masam.

Indikasi (Khasiat):
Wasir, darah tinggi, kencing manis, sakit buah pinggang, lemah jantung, penghilang dahaga, dan tekanan darah tinggi.

Pemakaian:
Seperdu belimbing tanah (akar, daun, dan buah) direbus hingga mendidih. Air rebusannya diminum dua kali sehari untuk menyembuhkan wasir, darah tinggi, dan kencing manis. Air rebusan ini juga dipercaya dapat mengatasi sakit buah pinggang, lemah jantung, dan menghilangkan dahaga. Buah belimbing tanah yang segar dapat dimakan untuk menurunkan tekanan darah tinggi. Khasiat buah yang hitam lebih bagus lagi.

Nama Lain: belimbing bukit

Itulah khasiat dari tanaman belimbing tanah yang mungkin belum anda ketahui padahal tanaman ini sangat banyak tumbuh disekitar kita, jika anda masih bingung dengan bahasa yang saya sampaikan diatas silahkan anda bertanya lewat komentar ...

Tag :
Khasiat Tanaman Belimbing Tanah,Oxalis barrelieri L.,khasiat belimbing belimbingan,tanaman obat wasir,tanaman obat darah tinggi,tanaman obat kencing manis,tanaman obat sakit buah pinggang,tanaman obat lemah jantung,tanaman obat penghilang dahaga,tanaman obat tekanan darah tinggi

0 Response to "Khasiat Tanaman Belimbing Tanah (Oxalis barrelieri L.)"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel